-->

Pengertian Webcam , 3 macam Fungsi dan Cara kerjnya

Hallo Sobat setia, kembali lagi dengan saya. Untuk artikel kali ini membahas tentang Pengertian Webcam , 3 macam Fungsi dan Cara kerjnya. Dengan adanya webcam user bisa merekam diri mereka sendiri secara realtime, dan di sebarkaen dengan media melalui jaringan internet. Hanya dengan sebuah perangkat yang bentuknya mungil berada di bagian atas monitor komputer atau leptop. Anda dapat menyiarkan gambar dirinya kepada media melalui jaringan internet kemudian memakai aplikasi, contoh aplikasi Skype.

Pengertian Webcam


                                                          Wireless webcam

Webcam disebut juga ‘web camera’ adalah perangkat yang berupa kamera digital yang dihubungkan ke sebuah komputer atau laptop. seperti kamera pada umumnya, sebuah webcam bisa mengirimkan picture secara live dari manapun dia berada ke seluruh seluruh dunia melalui bantuan internet. Pertama munculannya, webcam ini adalah barang mahal. Namun, sesuai dengan perkembangan teknologi, laptop yang  beredar di pasaran sudah dilengkapi oleh webcam. Sedangkan untuk komputer sendiri jarang di lengkapi webcam maka harus membelinya terlebih dahulu secara terpisah.

Banyak di jual jenis-jenis webcam yang di pasaran. Ada sebagian webcam di antaranya bisa di sambungkan ke komputer memakai USB port, tetapi ada juga yang jenisnya wireless. Pada dasarnya semua webcam dilengkapi beberapa fitur antara lain:
  1. Mikrofon
  2. Kemampuan yang dapat digeser dan sesuai posisinya (kehendak pengguna)
  3. Sensor yang terpasang secara built-in yang bisa mendeteksi adanya pergerakan yang berada di depannya
  4. Lampu indikator ketika menyala tandaya kamera tersebut tengah aktif
Pemakaian webcam menjadi viral belakangan ini disebabkan kebutuhan komunikasi yang jaraknya jauh. Dengan memakai perangkat lunak semakin banyak peminatnya, misalnya adalah Skype.

Fungsi Webcam

Adapun beberapa fungsi webcam, diantaranya dalam hal:

1. Berkomunikasi

Dengan adanya webcam memungkinkan pemakai/user komputer untuk sarana komunikasi secara langsung. Selain itu juga bisa dengan mudah melihat wajah lawan bicara kita. Saat sudah banyak perangkat lunak yang menggunakan fitur seperti itu, contohnya Skype, Google Hangout, Viber dan sebagainya.

2. Belajar Jarak Jauh

Dengan adanya webcam belajar jadi bisa dengan mudah walaupun dengan jarak yang jauh, misal anda di Indonesia, lawan bicara anda di Inggris. Dengan munculnya produk webcam, tidak ada lagi masalah tentang jarak, dimana, kapanpun. Dengan webcam ini, para pelajar bisa bertanya pada guru mereka jika ada pertanyaan atau hal yang belum paham tentang mata pelajaran yang ada di sekolah. Webcam juga memungkinkan bisa untuk pelatihan atau training lewat Internet seperti, seminar, bisnis online dan lain sebagainya.

3. Konferensi Jarak Jauh

Ada setiap perusahaan itu memakai webcam untuk keperluan konferensi jarak jauh. Mereka yang berada di tempat jauh pun tidak menjadi hambatan dan tidak akan ketinggalan konferensi yang berlangsung. Apabila diadakan meeting atau rapat dengan adanya konferensi jarak jauh semua kegiatan bisa di lakukan.

Cara Kerja Webcam

Webcam adalah sejenis kamera yang bisa dipasang ke sebuah komputer atau laptop yang berfungsi menyiarkan video secara live. Webcam bekerja dengan cara menangkap cahaya melalui lensa berukuran kecil di bagian depan menggunakan detektor cahaya mikroskopik yang terpasang pada microchip penerima gambar, yang biasanya berteknologi Charge-Couple Device (CCD) atau CMOS image sensor.


Gambar yang di dapat pun bisa langsung diolah secara digital dan publikasikan melalui internet. Berbeda dengan kamera digital, sebuah webcam tidak dilengkapi kepingan memori atau flash memory card. Webcam dirancang agar tidak perlu “save” gambar karena mempunyai ke gunaan yaitu yang utama hanya merekam dan mengirimkan gambar yang di dapat secara langsung. Itu yang menjadi sebab salah satu jenis webcam ada yang memakai kabel USB yang terletak di bagian belakang. Kabel USB sendiri berfungsi  mengalirkan listrik ke webcam dari komputer dan mengambil informasi digital yang ditangkap oleh sensor webcam dan di lanjutkan ke komputer.

Setiap jenis webcam memiliki fitur,kemampuan yang tidak semua sama. Dan harga webcam sesuai dengan sepefikasinya. Ada webcam yang hanya bisa mengambil gambar diam setiap 30 detik, dan ada beberapa juga yang memberikan fitur video streaming memiliki kecepatan 30 gambar per detik. Webcam sangat mudah di jumpai dan tersedia di semua toko komputer dan retailer elektronik besar.

Semoga bermanfaat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Pengertian Webcam , 3 macam Fungsi dan Cara kerjnya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel